-->

Ball Control - Penguasaan Bola dalam Sepak Bola

Penguasaan Bola dalam Sepak Bola merupakan faktor yang penting dalam permainan sepak bola. Dengan mempunyai teknik ini pemain sepak bola tidak mudah kehilangan bola baik ketika menerima umpan dari teman ataupun direbut oleh lawan.

Beberapa penguasaan bola yang harus di kuasai:

Ada dua elemen penting dalam penguasaan bola :

a) Penerima dengan sentuhan pertama harus melindungi bola dari pemain musuh dan tidak akan memberikan kesempatan kepada pemain lawan untuk mendapatkan bola.

b) Pemain penerima bola harus memainkan bola ke ruang yang kosong untuk memberikan sentuhan selanjutnya dan tetap menjaga momentum.



Penerima bola yang buruk akan mengambil resiko keluar dari momentum dan sangat besar kemungkinan untuk kehilangan bola. Beberapa pemain membuat bola menjadi mati dan tidak konsentrasi bagaimana mengeluarkan bola dari kaki mereka. Sentuhan pertama harus dipastikan tidak membuang-buang waktu dengan melakukan sentuhan yang tidak diperlukan dalam mengeluarkan bola untuk tindakan selanjutnya.

Teknik umum untuk menguasai bola memerlukan beberapa ketrampilan (skills) sederhana yang dapat diperoleh melalui praktek-praktek pelatihan yang benar.

Elemen penting dari penguasaan bola adalah menempatkan bola pada pada jangkauan kaki. Berat tubuh harus didistribusikan dengan baik sehingga memungkinkan untuk bergerak maju, mundur atau kesamping. Jaga kepala tetap stabil dan tetap mengawasi bola dengan mengatur laju bola. Sangat sulit untuk mengawasi bola secara terus-menerus dan pemain lebih baik melihat sekilas ke daerah sekitar untuk memutuskan langkah apa yang akan dilakukan selanjutnya.

Bagian tubuh yang sering digunakan untuk mengendalikan bola adalah kaki (kaki bagian dalam, tempurug kaki  dan tumit ), paha, dada (termasuk perut) dan kepala.

Penguasaan juga membutuhkan penguasaan mental yang baik seperti kepercayaan diri dan konsentrasi total. Seorang pemain haruslah tenang, santai dan tidak terburu-buru dalam gerakannya. Percaya diri memainkan peranan yang penting dalam hal ini, sebagai pemain tahu apa yang akan diperbuat dan yakin akan kemampuan mereka lebih cenderung untuk berhasil dan mempertunjukkan teknik yang hebat. Mereka yang tidak percaya diri akan ragu-ragu dan melakukan teknik dengan terburu-buru.

Beberapa masalah umum ketika mengontrol bola dijelaskan dibawah ini bersama dengan metode berlatih yang dapat digunakan untuk meningkatkan teknik :

  • Masalah 1 - Salah membaca pergerakan bola dan pemain kehilangan bola
    • Solusi 1 - Berlatih berulang-ulang menggunakan posisi yang berbeda dengan jarak yang berbeda dan intesitas yang bervariasi
  • Masalah 2 - Pemain ragu-ragu dalam menggunakan bagian tubuh mana yang akan digunakan.
    • Solusi 2 - Pemain harus yakin darimana datangnya bola, bagian tubuh mana yang sekiranya bisa untuk mendapatkan bola. Berkonsentrasi penuh sehingga mendapatkan 'feeling' yang benar untuk pilihan teknik mengontrol bola.
  • Masalah 3 - Pemain mendapatkan bola diluar jangkauan kaki dan membutuhkan pengejaran lagi untuk mendapatkannya
    • Solusi 3 - Pemain harus tetap relax, latihan berulang dengan perpindahan jarak yang berbeda dan intensitas yang bervariasi.
  • Masalah 4 - Bola memantul pada pemain dan kehilangan bola.
    • Solusi 4 - Sekali lagi pemain harus tetap pada keadaan relax, tetap berlatih dengan membangun tingkat kesulitan. Berlatih dengan bola yang lebih kecil atau ringan.

Ball Control - Penguasaan Bola dalam Sepak Bola